TAMBAK,INDRAMAYU - Telah dialksanakan bersama acara pembubaran panitia 17 Agustus, sekaligus ramah tamah dan makan bersama seluruh panitia 17 Agustus tahun 2019, bertempat di Area Blok D, Perumahan Graha Alana Tambak yang di hadiri seluruh panitia inti 17 Agustus.
Ketua Panitia 17 Agustus Haris rojangi mengucapkan terimakasih kepada semua yang terlibat dalam panitia 17 Agustus tahun 2019. Karena atas kerjasama seluruh panitialah seluruh rangkaian 17 Agustus tahun 2019 telah tercapai dan berjalan dengan baik.
"Semoga hal ini tentunya menjadi inspirasi dan motivasi bagi generasi kita kedepannya, dan semoga acara peringatan 17 Agustus tahun tahun depan lebih meriah lagi."ujarnya.
Sementara itu, Kuswanto, Perwakilan anggota panitia sekaligus perwakilan warga perum graha alana menuturkan, pihaknya selain mengucap rasa syukur atas berjalannya kegiatan dengan lancar dan diharapkan jalinan silaturrahmi tidak putus melainkan semakin solid dan bisa saling bekerjasama kedepannya.
"Terima kasih untuk semua pihak, diharapkan setelah pembubaran ini atau jalinan silaturrahmi ini tidak putus sampai disini, dan kita bisa saling bersatu bersama untuk memajukan perumahan ini."tegasnya.
Sebelumnya juga disampaikan laporan surat dan proposal keluar, serta laporan kas masuk dan realisasi penggunaannya, usai acara pembubaran dilanjutkan dengan doa dan makan bersama serta ramah tamah.
Minggu, 01 September 2019
New